Ini Dia Tips membersihkan Debu Di Hp Samsung
RAKYAT NEWS, MAKASSAR – Kebersihan ponsel penting untuk jaga dengan mempelajari tips membersihkan debu di hp agar kinerja ponsel tidak terhambat. Saat ini, ponsel menjadi benda wajib yang dimiliki semua orang, baik sebagai komunikasi maupun alat pemasaran bisnis. Bahkan zaman digital sekarang, smartphone sudah dibutuhkan pelajar untuk mengerjakan tugas sekolah.
Debu menjadi permasalahan krusial untuk ponsel karena digunakan hampir setiap hari. Sering kali Anda meletakkan di sembarang tempat sehingga debu mudah masuk. Jika dibiarkan, lama-lama ponsel bisa rusak karena debu di dalam ponsel semakin membandel.
Jangan Sampai Kusam, Bersihkan Hp Samsung Anda dengan Cara Ini
Merk hp semakin beragam dan memiliki fitur unggulan tersendiri. Salah satunya hp samsung, hp tersebut cocok digunakan pelajar maupun orang dewasa. Disarankan membuka casing hp secara berkala untuk membersihkan debu, Anda bisa juga membersihkan debu dengan beberapa cara berikut:
1. Bersihkan dengan Cara Simple
Cara ini mudah dilakukan siapa saja dan diterapkan setiap hari untuk mengatasi debu atau kotoran ringan. Anda bisa mematikan ponsel terlebih dahulu dan buka case hp. Setelah itu, rendam case hp dalam air hangat untuk menghilangkan kotoran yang menempel pada case yang terbuat dari plastik maupun silikon.
Langkah kedua, bersihkan bagian body smartphone. Gunakan kain bersih dengan tekstur halus dan lembut dan celupkan pada air hangat. Lalu, usapkan pada body smartphone secara merata. Jangan lupa memakai cotton bud dan celupkan pada air hangat untuk membersihkan bagian-bagian kecil di smartphone. Bagian tersebut meliputi lubang earphone dan charger, kamera dan sudut-sudut.
Setelah selesai, biarkan smartphone kering. Anda bisa membiarkan smartphone, jangan hidupkan sebelum sisa-sisa air di body smartphone kering. Dijamin ponsel Samsung akan selalu bersih dan kinerjanya tidak terhambat oleh debu. Anda pun nyaman menggunakan smartphone sepanjang hari.
Tinggalkan Balasan