JAKARTA – Asus merilis laptop dengan koneksi 5G pertamanya di Indonesia bernama ExpertBook B7 Flip (B7402), Rabu (8/6/2022).

Demi menunjang para pengguna yang membutuhkan laptop kuat dan dapat selalu terhubung dengan koneksi internet kapanpun dan dimanapun, hadirlah Asus ExperBook B7 Flip ini.

Baca juga : Pecahkan Kaca Mobil, Maling Boyong Laptop Data KPU Sulsel

Direktor Regional Asus Asia Tenggara Jimmy Lin mengatakan era Laptop dengan koneksi 5G telah dimulai dengan kehadiran ExpertBook B7 Flip ini.

“Era laptop 5G telah dimulai di Indonesia melalui kehadiran ExpertBook B7 Flip,” ujar Jimmy Lin.

Baca juga : Cepat! Intip Teknologi 5G di Formula E Jakarta E-Prix 2022

Tambahnya, ExpertBook B7 Flip ini ialah laptop yang dapat mengakomodasi para profesional yang memiliki mobilitas dan produktivitas sehari-hari. Dan dengan koneksi 5G, perangkat ini dapat terhubung dengan internet dimanapun dan kapanpun.

“ExpertBook B7 Flip merupakan laptop terbaik bagi para profesional yang membutuhkan perangkat untuk menunjang mobilitas dan produktivitasnya sehari-hari. Berkat konektivitas 5G, ExpertBook B7 Flip dapat membantu penggunanya tetap terhubung di manapun dan kapanpun,” tambahnya.

Lebih lanjut, Asus juga merilis laptop untuk segmentasi pelajar, mahasiswa dan tenaga pengajar lain. Namanya ExpertBook B3, bedanya perangkat ini hanya menggunakan koneksi 4G.

Terakhir, ExpertBook B3 Flip dibanderol dengan harga mulai Rp 15,6 juta dan B7 Flip harganya mulai dari Rp 31,4 juta sesuai dengan spesifikasi yang dipakai.

Baca juga : Menparekraf: Jaringan 5G Bisa Percepat Pemulihan Ekonomi